Kebakaran lahan di Sumbawa, api berhasil dipadamkan kurang 2 jam - OPSINTB.com | News References -->

26/08/20

Kebakaran lahan di Sumbawa, api berhasil dipadamkan kurang 2 jam

Kebakaran lahan di Sumbawa, api berhasil dipadamkan kurang 2 jam

Kebakaran lahan di Sumbawa, api berhasil dipadamkan kurang 2 jam

OPSINTB.com - Anggota Sat Sabhara Polres Sumbawa, bersama Brimob dan Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) berhasil memadamkan kebakaran lahan di jalan lintas Sumbawa-Bima kilometer 8 Desa Serading, Kecamatan Moyo Hilir.

Lahan seluas 2 hektar milik Perhutani tersebut, tebakar, Selasa 25/08/2020 sekitar pukul 14.00 wita kemarin. Belum dikatahui penyebab kebarakan. Api berhasil dipadamkan kurang dari 2 jam.

Kasat Sabhara Polres Sumbawa, Iptu Mulyadi mengatakan, ia mempimpin langsung anggota Dalmas Polres Sumbawa melakukan pemadaman di lokasi. Pihaknya menerjunkan 1 unir Water Canon ke lokasi.

Lanjutnya, pemadaman juga dibantu oleh Anggota Brimob Sumbawa dengan menerjunkan 1 unit AWC dan petugas Damkar menerjunkan 2 unit mobil pemadam kebakaran. "Apa berhasil dipadamkan kurang dari 2 jam," ungkapnya.

"Sejauh ini belum dikatahui pasti penyebab kebarakan. Namun tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini," pungkasnya. (red)

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2021 OPSINTB.com | News References | PT. Opsi Media Utama