Bupati lantik 15 Kades terpilih hasil Pilkades Serentak Loteng - OPSINTB.com | News References -->

11/10/22

Bupati lantik 15 Kades terpilih hasil Pilkades Serentak Loteng

Bupati lantik 15 Kades terpilih hasil Pilkades Serentak Loteng

 
Bupati lantik 15 Kades terpilih hasil Pilkades Serentak Loteng

OPSINTB.com - Pemkab Loteng melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa melakukan pelantikan dan pengambilan sumpah 15 kepala desa terpilih hasil pilkades serentak 31 Agustus 2022 lalu. Pelantikan dan pengambilan sumpah sesuai Perbup Loteng Nomor 22 Tahun 2022. Acara pelantikan berlangsung di Ballroom Lantai V Kantor Bupati Loteng pada Selasa (11/10/2022).

Dalam kesempatan ini, Bupati Loteng H Lalu Pathul Bahri menyampaikan, apresiasi setinggi-tingginya kepada para panitia pilkades serentak, baik panitia desa maupun panitia kecamatan. Ia mengatakan, tanpa peran serta mereka pilkades serentak tidak mungkin bisa terlaksana.

''Terimakasih yang setulus-tulusnya atas jerih payah dan pengorbanan panitia pemilihan serta semua pihak yang terlibat dalam pilkades,'' ucap Pathul.

Lebih lanjut Pathul mengungkapkan, menjadi seorang pemimpin merupakan hal yang berat. Beratnya, ungkap dia, disebabkan banyak orang yang mau menjadi pemimpin, sehingga mau tidak mau mereka harus bersaing. Dan, tentunya akan ada kendala dan rintangan. Di samping itu, dalam suatu pemerintahan, harus ada satu orang pemimpin.

Untuk itu, lanjut Pathul, masyarakat diwajibkan untuk memilih seorang pemimpin. ''Wajib hukumnya memilih pemimpin, tapi pemimpin yang bagaimana? Kita serahkan kepada masyarakat,'' imbuh Pathul.

Pathul kemudian memisalkan bagaimana jika dalam suatu desa atau daerah tidak ada pemimpin, tentunya semua akan kacau dan tentunya masyarakatlah yang akan dirugikan.

''Maka wajib hukumnya memilih seorang pemimpin,'' ujarnya.

Pathul meminta kepada seluruh kepala desa yang sudah dilantik untuk banyak berinteraksi dengan masyarakat. Selain itu, mereka juga diminta mempelajari kembali tata cara pemberhentian pedoman dan pengangkatan aparatur kepala desa. Alasannya, kata Pathul, untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan di desa tersebut.

''Jangan kemudian tiba-tiba memberhentikan kadus atau aparatur desa yang ada. Maka tolong dipelajari kembali, supaya tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan di desa,'' tegasnya.

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Loteng, Zaenal Mustakim menambahkan, terkait adanya beberapa pihak yang tidak berkenan dan membawa permasalahan tersebut ke ranah hukum, semua akan diterima dengan baik.

''Itu merupakan hak mereka. Kami akan terima prosesnya,'' tandasnya.

Turut hadir dalam acara pelantikan kepala desa tersebut Kapolres Loteng, seluruh OPD, camat masing-masing desa yang mengikuti pilkades, perwakilan dari Kodim 1620/Loteng, Ketua DPRD Loteng, perwakilan dari Kejaksaan Negeri Loteng, panitia pilkades, serta keluarga para kepala desa terpilih. (wan)

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2021 OPSINTB.com | News References | PT. Opsi Media Utama