NTB Youth Forward jawab keresahan anak muda soal peluang bisnis digital - pendidikan - OPSINTB.com | News References -->

22/10/24

NTB Youth Forward jawab keresahan anak muda soal peluang bisnis digital - pendidikan

NTB Youth Forward jawab keresahan anak muda soal peluang bisnis digital - pendidikan

 
NTB Youth Forward jawab keresahan anak muda soal peluang bisnis digital - pendidikan

OPSINTB.com - Ratusan pemuda dari berbagai daerah di Nusa Tenggara Barat (NTB) berkumpul membahas peluang bisnis digital, yang diselenggarakan oleh NTB Youth Forward komunitas yang khusus membahas bisnis digital seperti digital marketing dan lainnya. 


Founder NTB Youth Project Andrean mengatakan, berdirinya komunitas ini akibat keresahan dirinya sebagai generasi muda yang kesulitan mendapatkan uang, padahal ditengah kemajuan teknologi seperti saat ini dia menyadari peluang untuk mendapatkan uang banyak. 


"Rencananya kedepan NTB Youth Forward ini akan dibuat sirkel-sirkel khusus, misalnya yang membahas digital marketing ada orangnya, bisnis startup ada orangnya cryptocurrency ada orangnya," kata Andrean, Senin (21/10/2024) malam. 


Dia berharap pemerintah daerah nantinya bisa melirik komunitas ini untuk memberikan dukungan dalam pengembangan bisnis digital, remaja asal Lombok Tengah itu banyak juga pemuda-pemuda di NTB ikut bergabung bersama menciptakan peluang kerja melalui bisnis digital. 


Salah satu pembicara juga pada kegiatan NTB Youth Forward ini ialah Dr Ahmad Munjizun, lulusan luar negeri tersebut juga memiliki keresahan yang sama dalam dunia pendidikan. 


"Sekarang banyak peluang-peluang untuk pendidikan gratis, kuliah gratis luar dan dalam negeri, masalahnya kita tidak siap, kita tidak bisa melihat peluang itu," kata Munjizun. 


Kemampuan berbahasa Inggris yang menjadi tantangan pendidikan saat ini kata Munjizun, bisa disiapkan sejak masih berada pada pendidikan menengah, sehingga ketika sudah lulus kemampuan itu tidak hanya untuk melanjutkan pendidikan saja namun juga bisa untuk bekerja. 


"Sekarang kita ingin menciptakan iklim pariwisata dengan menarik banyak investor, tetapi akan menjadi masalah ketika kita tidak memiliki kemampuan berbahasa yang baik," jelasnya. 


Program ini juga kata Munjizun akan lebih mudah terealisasi jika pemerintah sadar dengan persoalan yang ada saat ini, sehingga dia berharap kedepannya pemerintah juga memperhatikan pendidikan sejak masih berada di bangku sekolah menengah. (red)

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2021 OPSINTB.com | News References | PT. Opsi Media Utama