OPSINTB.com - Satuan Lalu Lintas Polres Lombok Timur, gelar Operasi Keselamatan Tahun 2025. Pada hari ke 8, dikemas berbeda dari biasanya.
Berlokasi di jalan raya Lenek Kecamatan Lenek petugas Sat Lantas bagi-bagi Makanan Bergizi Gratis (MBG) ke para pengendara.
"Makanan Bergizi Gratis (MBG) ini kita berikan kepada pengendara yang lengkap, surat-surat kendaraannya teemasuk memakai helm", jelas Kapolres Lotim melalui Kasat Lantas, AKP Tira Karista, Senin (17/2/2025).
Tujuan dilakukannya hal itu lanjut Tirta, sebagai bentuk dukungan terhadap program Presiden RI Prabowo Subianto memberikan Makan Bergizi Gratis (MBG).
Sementara isi paket MBG yang dibagikan ke para pengendara di antaranya, pisang, susu, dan telur.
"Puluhan paket MBG kita bagikan hari ini ke para pengendara,” ujarnya.
Selain bagi-bagi MBG, kata Tirta, untuk pelanggar tetap dikenakan sanksi tilang, dan mengimbau agar pengendara tetap mematuhi peraturan berlalu lintas.
"Pelanggar kasat mata atau tak menggunakan helm masih banyak ditemukan,” jelasnya kembali.
Sesuai data Sat Lantas Lotim, sampai hari ke 8 digelarnya Operasi Keselamatan, telah memberikan sanksi tilang ke pelanggar sebanyak 290 orang, dan sanksi teguran sebanyak 390 orang.
Dalam kesempatan itu, Tira mengimbau supaya warga tetap patuh dan menjaga keselamatan selama berkendara, imbuhnya.
Jamariyatin seorang pengendara asal Sumbawa mengapresiasi langkah Sat Lantas Polres Lotim membagikan MBG ke para pengendara.
"Untuk Sat Lantas Polres Lotim, terimakasih dan semoga sukses selalu,” ucapnya. (zaa)
follow OPSINTB.com | News References dan dapatkan update informasi kami di twitter
Follow OPSINTB.com | News References dan dapatkan update informasi kami di Instagram
follow Instagram Kami