Gebrakan Iron-Edwin, siapkan anggaran perbaikan jalan Rp250 Miliar - OPSINTB.com | News References

23/04/25

Gebrakan Iron-Edwin, siapkan anggaran perbaikan jalan Rp250 Miliar

Gebrakan Iron-Edwin, siapkan anggaran perbaikan jalan Rp250 Miliar

 
Bupati iron

OPSINTB.com - Bupati dan Wakil Bupati Lombok Timur H Haerul Warisin dan H Moh Edwin Hadiwijaya (Iron-Edwin), terus ikhtiar dalam merealisasikan program pro rakyat di tengah efisiensi anggaran.


Setelah sukses merealisasikan anggaran bantuan sembako bagi 275 ribu rakyatnya, pasangan pimpinan daerah yang dikenal dengan jargon Lotim SMART ini kembali menyiapkan anggaran Rp250 Miliar untuk perbaikan jalan yang bersumber dari dana percepatan.


Kepastian terkait pengajuan anggaran ini juga diungkapkan Kabid Bina Marga Dinas PUPR Lombok Timur, Lalu Kurnia Darmawan. Dia menjelaskan, terkait dana perbaikan sedang mengajukan MoU dengan DPR, dengan pagu Rp250 Miliar. 


“Karena ini masalah anggaran tergantung hasil MoU pemda dengan dewan, karena ini kegiatan tahun jamak, tetapi sudah fix  direncanakan anggarannya Rp250 miliar," kata Lalu Kurnia Darmawan, Rabu (23/4/2025).


Lebih lanjut ia menjelaskan, untuk perbaikan jalan sedang dilakukan finalisasi data lokasi yang menjadi titik-titik jalan berlubang yang akan ditambal. “Dana penambalan jalan masuk pos pemeliharaan di luar anggaran Rp250 miliar itu," jelasnya.


Sementara itu, Bupati Lombok Timur, H Haerul Warisin menyampaikan tentang komitmennya untuk terus ikhtiar menunaikan janjinya pada rakyat. Dia selalu ingat saat kampanye sosialisasi dulu, banyak sekali jalan-jalan kabupaten, kecamatan yang rusak parah, yang perlu diperbaiki.


“Dan tahun ini melalui dana percepatan telah kita anggarkan Rp250 miliar termasuk ada anggaran juga untuk memperbaiki yang berlubang supaya jalan yang tiap hari dilalui rakyat untuk beraktivitas ini bisa mulus," katanya.


Selain itu, H Iron panggilan karibnya, meminta kepada masyarakat untuk ikut mengawal proses perbaikan, terutama terkait kualitas jalan supaya bagus dan bisa bertahan lama. 


"Tolong nanti teman-teman awasi saat pengerjaan supaya kualitasnya benar-benar diutamakan. Perlu kepedulian kita semua termasuk setelah jalannya jadi, kita jaga bersama," tegas H Iron. (red)

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2021 OPSINTB.com | News References | PT. Opsi Media Utama